Minggu, 18 Juli 2010

SHINee (샤이니) Come Back

Anyeong, kali ini aku nggak langsung jelasin yang berhubungan sama judulnya tapi aku mau nepatin janjiku dulu. Dan sesuai dengan janjiku, kali ini aku mau maparin siapa SHINee yang sesungguhnya. Sebenernya SHINee itu adalah boybang Korea yang ada sejak tahun 2008 tapi nggak apa-apa kali ini aku mau ngasih info tentang SHINee yang super lengkap. Tapi nggak lengkap-lengkap amat sih soalnya aku anaknya sedikit pelupa jadi yang aku ingat aja yang aku tulis.

SHINee adalah boyband Korea yang ada sejak tahun 2008 dan dibentuk oleh SM Entertainment. SHINee ini adalah boyband beraliran R & B kontemporer. Arti dari nama SHINee sendiri berasal dari bahasa inggris yaitu ‘SHINE ‘ yang berarti bersinar dan mendapat tambahan ‘e’ karena ada kaitannya dengan kosa kata mungkin. Aku lupa kenapa ‘shine’ jadi ‘shinee’ tapi seingatku ada hubungannya dengan kosa kata atau apalah namanya aku lupa pokoknya pakek tambahan ‘e’ (jurus ngawor dikeluarkan : D). Kalo di Korea biasanya SHINee itu dibaca ‘Syaini’ jadi tulisan Koreanya jadi “샤이니”.

SHINee terdiri dari 5 member/personil yang akan kuulas, mereka juga sudah tinggal dalam satu dorm/apartement.

Debut pertama mereka pada tanggel 25 Mei 2008 dalam sebuah acara popular songs ‘SBS’ dengan membawakan single promosinya yang berjudul ‘Replay’ atau dalam hangulnya ‘Nunan Neomu Yeppeo’ atau dalam tulisan Koreanya “누난 너무 예뻐”. Pada saat penampilan pertamanya itu ada salah satu membernya (personil) yang sempet grogi sampek mulai dari penampilan pertama sampek akhir yang ia pelototin itu cuma ortunya yang ada liat tepat di depannya, emang aneh.

Gaya berbusana mereka itu jadi tren di Korea lho! Peranjang busana atau kostum yang dipakai oleh ‘SHINee’ adalah rancangan dari desainer ‘Ha Sang Baek’ (하상백). Mulai dari sepatu kets sampa mata kaki, celana jins yang super ketat dan jacket hangat warna-warni adalah rancangan dari ‘Ha Sang Baek’ (하상백). Siapapun yang meniru gaya ‘SHINee’ biasa disebut dengan sebutan ‘Tren SHINee’. Tapi sayangnya aku bukan salah satunya padahal pengen banget punya celana jins yang super duper ketat ma sepatu ketsnya yang keren-keren, aku yakin semua yang dipakek SHINee itu mahal-mahal. Mana cukup uang jajanku setahun, hehehe : ) lebay.

Sampai saat ini SHINee sudah mengeluarkan 5 album yang dan juga mengisi 2 soundtrack film dan beberapa member juga melakukan duet dengan beberapa band atau penyanyi solo Korea lainnya seperti dengan SNSD, DBSK, Zhang Li Yin, de el el. Mungkin ada lagi tapi aku tak tau. Dan sesuai dengan judulnya SHINee come back, baru-baru ini ada kabar terungkapnya cover album keduanya. Stop ! Sebelum keterusan aku ulas dulu album-albumnya yang lama dan mengulas satu per satu tentang memebernya juga dan masalah kabar terbarunya belakangan aja soalnya ada surprise buat para pembaca yang bakalan ngebuat semuanya terkejut-kejut dengan SHINee.

Yah, next. Aku bakal ngasih tau tentang album-album mereka dulu sebelum mengulas para membernya.



Pada tanggal 23 Mei 2008 SHINee merilis album pertamanya ‘The First Mini Album’. Album ini berisi 5 lagu ;

1. 누난 너무 예뻐 (Replay)
2. In My Room 
3. Real 
4. 사.계.한 (Love Should Go On) 
5. 누난 너무 예뻐 (Replay/Boom Track )




Pada tanggal 29 Agustus SHINee merilis album lengkapnya “TheSHINee World”. Album tersebut masuk dalam urutan ke-3 tangga album Korea dan terjual sebanyak 30.000 copy. Single pertama yang dikeluarkan adalah “Sanso Gateun Neo (Love Like Oxygen). Lagu ini juga pernah menjadi nomor 1 di countdown. Album ini berisi 12 lagu ;

1.  The Shinee World (Doo-Bop) 
2.  Love's Way
3.  Love Like Oxygen 
4.  Romantic
5. One For Me 
6. Graze
7.  Last Gift (In My Room Prelude) 
8.  Best Place 
9.  Y Si Fuera Ella 
10. Four Seasons 
11. In My Room (Unplugged Mix) 
12. Nunan Neomu Yeppeo (Replay)



Dilanjutkan dengan merilis album “Amigo” yang merupakan pengemasan ulang dari album “The SHINee World” dengan tambahan 3 lagu baru ‘Amigo, ‘Forever or Never’dan ‘Love Should Go On’. “A.Mi.Go” adalah singkatan dari frasa berbahasa Korea : “Areumdaun Minyeoreuljoahamyeon Gogaenghanda” dan secara harfiah kepanjangan ‘Amigo’ diartikan “Hati yang sakit ketika kamu jatuh cinta dengan si cantik”. Panjang banget artinya tapi kalo dalam tulisan Koreanya itu nggak sepanjang itu loh tapi sayangnya aku nggak bisa nunjukkin tulisan Koreanya karena di laptopku nggak ada settingan penulisan Korea. Album ini berisikan 12 lagu dari album “The SHINee World” dan 3 tambahan lagu baru.

1.Amigo
2.Forever or Never
3.Love Like Oxygen
4.Love Should Go on
5.Replay
6.ROMANTIc
7.Love’s Way
8.One for Me
9.Graze
10.Last Gife / In My Room –Prelude
11.Best Place
12.Y Si Fuera Ella
13.Four Season
14.In My Room (Unplugged Remix)
15.The SHINee World (doo-bop)





Pada saat album SHINee ‘The 2nd Mini Album Romeo’ akan dirilis salah satu member mengalami cedera gigi pada bagian depannya, jadi yang semulanya album ‘The 2nd Mini Album Romeo’ akan dirilis pada tanggal 21 Mei 2009 diundur sampai tanggal 25 Mei 2009. Album ‘Romeo’ ini merupakan mini album kedua yang berisi 6 lagu :

1. 니가 맘에 들어 (Talk To You) 
2. 줄리엣 (Juliette) 
3.  차라리 때려 (Hit Me) 
4.  세노리따 (Señorita)
5.잠꼬대 (Please, Don't Go) 
6. 소년, 소녀를 만나다 (Romeo+Juliette)




Selanjutnya SHINee merilis album ‘2009, Year of Use’ pada tanggal 19 Oktober 2009. Album ini adalah album yang sempat menggemparkan para fans dengan lagu-lagunya terutama lagunya yang berjudul “Ring Ding Dong”. Dulu aku emang nggak pernah ngerti sama SHINee ngertinya aja waktu aku nonton ‘Boys Before Flowers’, trus adakan lagunya ‘Stand by Me’ ya dari itu aku mulai nyari-nyari info tentang siapa sih yang nyanyi. Setelah aku nemu siapa yang nyanyi aku mulai nyari picsnya dan lagu lainnya selain ‘Stand by Me’ dan ketemulah aku dengan ‘Jojo’, yang juga salah satu lagu dari album “2009, Year of Use” ini dan Ring Ding Dong. Aku juga promosiin lagu ini ketemen-temenku dan sebagian diantara mereka juga suka dan aku semakin penasaran, waktu aku nemu lagu “Ring Ding Dong” aja itu udah tahun 2010 sekitar April-Juli lah aku lupa dan sampek sekarang aku ngefans banget en aku juga berhasil ngedapetin semua lagunya tapi aku nggak berhasil ngedapetin semua klipnya dan ini masih nyari. “2009, Year of Use” ini terdiri dari 6 lagu :

1. YOU(Year Of Us)
2. 링딩동 (Ring Ding Dong) 
3.  Jo Jo 
4. Get Down 
5. SHINee Girl 
6.  내가 사랑했던 이름 (The Name I Loved)

Ini aku juga mau ngasih judul-judul lagu lain yang pernah dibawain sama SHINee tapi ini yang aku tau doang nggak tau deh yang lain en yang nggak aku tau.

“Original Soundtracks”
• Boys Before Flowers Original Soundtrack
04. Stand By Me – Shinee
• Dream Original Soundtrack
1.Countdrown – Shinee

“Digital Singles”
Dirilis : 3 April 2009
• Bodyguard-Shinee
“Featuring”
Kiss Me Kiss Me (Feat SHINee)
3.Vanilla Love (Feat SHINee Onew)
Vanilla Love Part 2 (feat SHINee Onew) – Lee Hyun Ji
1.Love Part 2
The Girls Generation The 2nd Mini Album – ‘Genie’
06. One Year Later (Jesica feat Onew)
SM TOWN BY SUMMER
1.Boom Boom
4.Scar
Zhang Li Yin The First Album
07. Wrongly Given Love (Feat Jonghyun)
DBSK – 3rd Asia Tour Concert
• Xiantic – Xian Junsu feat Key

Selain judul-judul ini ada juga lagu lain yang dinyanyiin mereka tapi lagu orang lain yang dinyanyiin pada even-even tertentu contohnya waktu di undang di acara Radio. Contohnya kayak lagunya Ju Mun yang judulnya ‘Mirotic’, Lagunya Lady Gaga yang ‘Just Dance’ kalo ini juga ada performance, ada juga lagunya Akon yang ‘Becouse of You’ kalo yang ini aku nggak tau tapi waktu aku dengerin kayaknya yang nyanyi JongHyun. Ohya, JongHyunn juga pernah nyanyiin lagunya Brown Eyed Soul yang judulnya ‘Nothing Better’, kalo lagu ini dinyanyiin di acara Yunhanam pada episode 2 mungkin. Dia nyanyiin buat seorang nuna yang kencan ama dia, uh so swet lho! Sebenarnya masih ada lagu orang lain yang lain yang mereka nyanyiin tapi aku terlalu ngerti siapa yang nyanyi tapi kalo judulnya aku tau soalnya di keterangannya ada. Hihihi ^_^ V. Ada lagu judulnya “So Sick” yang dinyanyiin ama Jonghyun en “Embrace My Soul” yang dinyanyiin sama Key.

Ini pendapat aku tentang mereka, menurutku mereka ini boyband yang bisa saling melengkapi maksutnya nggak cuma secara kepribadian doang tapi hampir setiap hal. Kalo 3 orang bisa nyanyi maksutnya suaranya itu enak en yang dua ini ya gimana ya ? dibilang nggak enak itu ya enak tapi gimana ya tapi ya gitulah dengerin sendiri aja lagu-lagunya tapi download sendiri ya soalnya aku nggak sempet buat nambah linknya. Maaf ya ! aku lanjutin, yang 2 ini bisa diandalin waktu performance atau waktu pembuatan video klip. Kalo yang satunya itu bisa diandalin waktu buat video klip, secara dia adalah model jadi bisalah dibuat model video klip jadi nggak ngeluarin honor buat model lagi, trus yang satunya lagi itu jago ngedance jadi komplit deh mereka itu. Kalo masalah kepribadian sih aku hanya tau seperti apa yang ditulis oleh penulis yang lain kalo salah satu membbernya itu ada yang dijuluki “Onew Condition” karena waktu dia mau ngelawak situasinya itu pasti garing en ngebuat mereka terdiam seribu kata kayak waktu aku mau ngelawak ke temen-temenku (yah jadi buka kartu deh). Tapi itu nggak masalah karena ada member yang lain yang ngebuat situasi yang garing itu jadi asyik lagi dengan segala kekonyolannya. Jadi menurutku mereka ini memeng ditakdirkan untuk bersama dan saling melengkapi satu sama lain. Ehm, keren nggak tuh !!

Ini aku kasih performancenya mereka waktu nyanyiin lagunya orang lain deh biar nggak penasaran tapi cuma beberapa yang aku punya aja ya soalnya aku lupa naruh foldernya yang lain dimana.









Selanjutnya aku bahas tentang membernya.







Inilah yang namanya “Onew Condition”, yang pernah jatuh sampek mengalami cidera gigi bagian depan. Nama aslinya Lee Jin Ki kalo dalam tulisan Koreanya “이진기”. Onew ini adalah personil tertua sekaligus “Leader”nya pula. Dia lahir pada tanggal 14 Desember 1989 jadi sekarang umurnya 20 tapi dalam peritungan korea berarti udah 21. Onew merupakan anak satu-satunya, ibunya adalah penjual daging di pasar. Ia tergolong keluarga yang berada. Tingginya 177cm, golongan darahnya O. onew ini jago main piano lho, dia juga belajar piano secara otodidak dan dia juga bisa ngomong mandarin. Dia bisa dipanggil Dubu (Tofu = Tahu) karena dia merupakan leader yang memiliki kulit yang putih kayak tahu dan tingkahnya pula yang lemah lembut. Onew dikenal dengan sebutan “Onew Condition” karena tingkah kegaringannnya itu lho yang ngebuat member itu jadi kaku dengan segala kegaringan yang ia lakukan. Onew ini katanya pemalu lho tapi kenapa sekarang jadi malu-maluin ya? Pada masa tarin ia ini yang paling ngerasa nggak pede sampeg ia selalu ketinggalan dan untungnya ada dongsaeng-dongsaengnya yang mau ngasih semangat buat Onew. Gara-gara kegaringannya itu dia nggak Cuma dipanggil “Onew Condition” tapi sebutan itu juga ada nyanyiannya. Kalo pengen tau gimana kegaringannya liat aja di youtube.com di acara Yunhanamnya. Onew merupakan orang yang konsisten dengan waktu buktinya dia bisa mempertahankan nilainya pada masa-masa train, ia peringkat 2 sesekolah dan 1 sekelas. Hebat kan ? sekarang dia ngelanjutin sekolah music.

Kalo yang ini namanya Kim Jong Hyun (김종형), dijuluki “Bling Bling” karena suka menggunakan accessories yang bersinar. Lahir tanggal 8 April 1990. Anak ke 3 dari 3 bersaudara yang terdiri dari Kakak laki-laki dan perempuan. Jonghyun juga tergolong keluarga yang berada tapi jarang ia mengungkit ayahnya, bukannya berfikiran negative tapi biasanya hubungan anak laki-laki dengan ayah itu memang kurang akur jadi bisa dinalar sendiri kan tapi itu hanya perkiraan saja. Dia adalah member yang memiliki suara paling tinggi diantara member yang lain jadi nggak salah deh kalo dia lebih sering kedengaran nyanyi. Dia ini salah satu member yang bisa mengubah suasana “Onew Condition’ jadi lebih enak lagi apalagi kalo di pas dipasangin ama key, nggak tau deh suasana bakalan berubah kayak gimana. Jonghyun memiliki criteria cewek yang berbibir pingk dan berkulit putih. (waduh kayaknya ada yang nyariu lipglose yang ngebuat bibirnya jadi lebih putih ni ? hayo sapa hayo?). Tingginya Jonghyun itu 173cm, berarti lebih tinggi Onew. Golongan darahnya AB.






Selanjutnya adalah pasangannya Jonghyun, ‘Almighty Key”. Nama aslinya ‘Kim Kibum’, dipanggil key karena dia adalah kunci dari semua masalah. Dia juga dipanggiol Eomma karena dia cerewet kayak emak-emak. Dia sering ngomelin Taemin karena Taemin yang paling muda tapi nanti member yang lain juga kenak getahnya. Taemin juga nggak mau punya ibu beneran yang kayak key soalnya kata Taemin ampun dah ! Key sama kayak Onew alias anak tunggal, dia juga member yang paling tajir lho, tapi emang keliatan kok dari penampilannya. Dia hobi banget shopping (hah???!!??). dia suka cewek yang jujur dan tampil apa adanya, dia juga suka sama cewek yang nggak terlalu feminim mungkin takut disuruh nungguin lama-lama dandan kali ya? (kayaknya ada kesempatan nih!) Dia ini member yang paling gokil dan paling bisa ngebangkitin suasana “Onew Condition”. Eh, sampek lupa dia lahir tanggal 23 September 1991 (waduh umurnya juga nggak jauh-jauh amat ama umurku ni! Ada peluang besar nih!!). Tingginya sama kayak Onew 177cm, golongan darahnya B (aku apa ya? Sama nggak ya?). pernah jadi atlet Water Sking lho! Hobi banget ngedance, dia juga sering niruin tarian orang. Kalo ngeliat pasti bakal ngakak-ngakak. Abis yang ditiruin itu tariannya cewek sih. Ini aku kasih juga deh videonya yang bakal ngebuat kamu semua berfikir untuk ketawa atau enggak .








Next profil, Choi Min ho. Yapz, betul. Member yang selalu jadi modelnya itu lho. Dia ini paling tinggi, tingginya 181cm (tapi nggak ada yang ngalahin tingginya Lee Min ho lah!!). Dijuluki “Flaming Charisma”nya SHINee karena memang dia ini member yang paling berkharisma diantara member yang lain. Mungkin dia ini dipanggil begitu karena dia itu sangat diam dan mungkin itu letak kharismanya. Dia anak kedua dari 2 bersaudara dan berasal dari keluarga yang berada juga. Hobi banget olah raga, sebelum debut bersama SHINee dia ini adalah modelnya perancang baju SHINee yang sekarang. Lahir tanggal 9 Desember 1991 alias seumuran ama Key. Golongan darahnya sama kayak key juga B. Kalo tipe ceweknya ni yah harus cewek banget (berarti aku bukan kriterianya ya udahlah tetep ama key aja deh ato ? Taemin ?)








Ini lho member yang jago ngedance dan paling cute diantara yang lain. Dia ini paling laris lho waktu di acara Yunhanam. Dan juga termuda 1 tahun lebih muda dariku (aduh??!! Sama Key apa Taemin ya kalo begini ? bingung aku ????!!!!), kelahiran 18 July 2010. Berarti? Sekarang ulang tahun dong ! tenang kok Taemin aku nggak lupa aku udah siapin hadiah tapi hadiahnya hanya sebuah persembahan aja ya soalnya aku mau ngado tapi gimana ngasihnya so ya seadanya aja. Hihihi. Eh tapingomongin kado aku jadi inget temenku yang tanggal 15 kemarin juga ultah udah aku siapin kadonya eh orangnya malah pindah en nggak bilang-bilang lagi. awas aja kalo ketemu bakalan aku bunuh dia. Huh! (sory jadi curcol akunya).

Oh ya ini mungkin yang jadi pertanyaan dari sebagian orang “Apa sih agama member SHINee ini?”. Kalo dianta kalian menanyakan itu, akupun menanyakannya karena aku juga ‘tak tau’. Tapi kalo udah ketemu aku janji bakal kasih tau.

Sengaja foto-fotonya aku kasih banyak soalnya aku bingung mau ngasih foto yang mana abis aku juga pengen nunjukkin wajah mereka yang dulu-dulu sama yang baru-baru jadi bingung deh. Dan kalo yang pakek baju merah itu sengaja aku taruh belakang soalnya itu baru dan entar aku juga mau ngasih penjelasan kenapa ada foto itu.

Sekarang aku mau ngasih tau kabar ter-ter-ter barunya SHINee.


Yang pertama, aku mau ngasih tau kalo sekarang Taemin ultah so Saengileul Chukahahamnida Taemin. Moga tambah axis di dunia hiburan ya en buat SHINee-nya jangan lama-lama lounching albumnya yang udah buat aku penasaran sangat! Sory ya Taemin aku nggak bisa ngasih apa-apa,mungkin aku cuma mau mempersembahkan beberapa pic en video yang menerutku itu kamu banget. Aku juga cuma bisa doain semoga kamu tambah imut, dewasa dan nggak jadi korban bullying lagi. Pokoknya buat Taemin semoga tambah disayang semua orang terutama keluarga dan para member SHINee juga. Emang sih bukan hasil ku tapi aku pengen banget mempersembahkan ini buat kamu dan para pembaca.







Dan ini kabar yang bener-bener terbuaru banget dari SHINee.

Akhirnya sebentar lagi SHINee akan mengeluarkan album terbarunya tapi nggak tau kapan tapi menurut kabar SM Entertainment udah mulai menggoda para fans dengan mengungkapkan cover album keduanya ‘LUCIFER’ pada tanggal 16 July kemarin. Dan masih pada hari yang sama, SM Entertaiment kembali menggoda para fans dengan mengunggkapnya kembali sebuah MV Teaser pada pukul 8 malam waktu Korea.
Di “The 2nd Album ‘LUCIFER’ ” Onew dan Jonghyun akan mengungkapkan keterampilannya dalam menulis lyric untuk pertama kalinya. Onew menulis lyric yang berjudul “Your Name”, melalui lagu tersebut kita bisa melihat sisi sensitifnya dan di ‘Blame’, Jonghyun menulis tentang seorang pria yang sakit setelah kehilangan cinta.
Bukan hanya itu di dalam “The 2nd Album ‘LUCIFER’ ” terdapat basis tahun 80an electronica yang diketahui digunakan dalam break dance tapi akan memiliki tempo upbeat yang lebih modern fan kuat, irama canggih dengan daya tarik menyegarkan dan adiktif.

Liriknya pun mengandung unsur-unsur egoism, menipu diri dalam berfikir obsesi dalam cinta dan bergantian antara mengancam dan rekonsialisasi seolah-olah kekasih mereka memiliki kedua wajah dari malaikat dan iblis.

Track lain ‘Electric Heart’ dikarangkan Abracadabra’s composer Jinu (Hitchhiker) dengan melodi gitar spanyol dan irama electro hip hop ‘Up & Down’ adalah jenis track old school hip hop dibumbui dengan suara yang lebih kontemporer dan arrow adalah rock ballad mengenakan kesepian dan kesunyian. Kita akan dapat melihat aspek-aspekbaru di daya tarik SHINee dengan variasi indi dalam genre.

Juga diantara B tracs adalah ‘Life’, R & B ballad yang kuat dan mencolok dikarang oleh Kenzie, sebuah lagu dimana kita bisa berteriak A-Yo! Lagi daan lagi tepat berjudul A-Yo, dan sebuah epilog untuk ‘Love must go on’ dari album pertama SHINee bersujudul Sa. Gye. Hu (Love should go on).
“The 2nd Album ‘LUCIFER’ ” ini terdiri dari 13 lagu yaitu ;

1.Up & Down
2.Lucifer
3.Electric Heart
4.A-Yo
5.Obsession
6.Quasimodo
7.Shout Out
8.WOWOWOW
9.Your Name
10.Life
11.Ready or Not
12.Lovepain
13.Love Still Goes On

Aku yakin lagu-lagu dalam album ini pasti lebih menarik dari album-album sebelumnya, bukannya berlagak sotoy tapi ada dalam MV Teaser cuplikan-cuplikan lagunya. Aku yakin siapapun yang mendengarkannya akan mengatakan hal yang sama dengan apa yang aku katakana. Aku nggak hanya ngomong-ngomong aja tentang apa yang aku rasakan dengan album terbarunya SHINee ini tapi aku juga akan berbagi MV Tearsenya dan juga covernya.

Dan menurut aku album ini memang benar-benar disembunyikan secara penampilan para membernya hal itu bisa terlihat pada foto member yang semuanya berbaju merah pada sebuah acara national. Bukannya aku sotoy lagi tapi menurutku ini adalah alasan yang masuk akal, semua personil menggunakan topi atau penutup kepala untuk menyembunyikan penampilan terbarunya dalam album mereka yang terbaru. Taemin dengan rambut panjangnya yang halus dan berwarna kuning kemerah-merahan ditutupi dengan penutup kepalanya, Key dengan rambut barunya dengan model rambut digundul seperempat dan warna rambutnya yang hitam dan kuning pada bagian rambut yang terlihat gundul dengan sedikit rambut tipis yang nyaris tak terlihat ditutupi dengan sejenis udeng apalah namanya aku lupa dan ditambah dengan topi itu membuat kita tidak bisa melihat model rambut barunya, Onew dengan rambutnya yang bertambah panjang dan tebal ditutupi dengan topi biasa, Jonghyun dengan rambut panjang dan jabriknya ditutupi dengan topi, sementara dengan Minho dengan rambut barunya yang dipotong dengan tambahan poni yang membuatnya semakin sangar.

Bukan hanya masalah rambut barunya tapi pada tahun 2010 ini dengan albumnya ini para member SHINee terlihat lebih dewasa terutama wajah Taemin yang sangar berubah menjadi wajah sangar dan dewasa, Onew terlihat lebih gemuk, sementara Key, Jonghyun dan Minho lebih terlihat dewasa dan wajahnya juga lebih sangar seperti Taemin tapi yang terkesan mencolok tetap Taemin karena Taemin memiliki wajah seperti anak-anak dan kini berubah dengan tampilan seperti itu, hal itu bisa kita lihat dari foto-fotanya yang dulu dengan membandingkan dengan fotonya pada album ini. Hampir semua member lebih terlihat berwibawa dan memiliki structur wajah yang terkesan keras, dingin dan arogan. Penampilan mereka juga terlihat atractis. Sesuai dengan omonganku, kalian bakal aku kasih MV Teaser dan picsnya.


















Udah liatkan? Kalo belum puas maaf ya dan maaf tidak mencantumkan sumberna soalnya aku lupa nama websitenya dan yang terpasti www.weareshining.com, allkpop.com, de el el soalnya aku lupa jadi sekali lagi maaf banget ya! Dan satu lagi kalo ada informasi yang salah maaf juga soalnya aku browsingnya malam-malam sekitar jam 12 jadi agak ngantuk-ngantuk gitu browsing info-infonya. Jadi sebelum salah aku minta maaf.